Pendataan Potensi Desa 2024 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Semarang

Layanan Offline melalui Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Kabupaten Semarang

Layanan Online melalui email bps3322@bps.go.id dengan subject Permintaan Data, WA-official 0813-8594-3322, zoom meeting dengan perjanjian, atau pst.bps.go.id

Pengaduan layanan dapat disampaikan melalui PST BPS Kabupaten Semarang, email bps3322@bps.go.id dengan subject Pengaduan, WA-official 0813-8594-3322, website semarangkab.bps.go.id pada menu pengaduan

Pendataan Potensi Desa 2024

Pendataan Potensi Desa 2024

3 Mei 2024 | Kegiatan Statistik


Kegiatan Pendataan Potensi Desa (Podes) 2024 telah dimulai sejak tanggal 2 Mei 2024. Seluruh petugas yang telah dilatih melaksanakan pendataan di Desa/Kelurahan di Kabupaten Semarang, dimana terdapat 235 Desa/Kelurahan. Pendataan Podes akan dilaksanakan sampai dengan 30 Mei 2024.

Untuk menjaga kualitas data, pada awal pendataan dilakukan pendampingan dan pengawasan oleh pengawas yang merupakan pegawai BPS Kabupaten Semarang. Dengan pengawasan yang intens, diharapkan ketika ada permasalahan yang ditemui di lapangan dapat segera teratasi. Pengawas juga memastikan bahwa responden yang diwawancara adalah perangkat desa/kelurahan yang benar-benar mengetahui data dan kondisi di desa/kelurahan tersebut.

Dengan dilakukannya pendataan sesuai prosedur, akan diperoleh data potensi desa yang akurat dan berkualitas, yang dapat dimanfaatkan oleh para pemangku kepentingan untuk peningkatan pembangunan di desa/kelurahan.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Semarang (Statistics of Semarang Regency)Jl.Garuda No. 7 Ungaran

Telp (62-24) 6921029

Faks (62-24) 6921029

Mailbox : bps3322@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik