Sosialisasi Indikator Kemiskinan Hasil Susenas tahun 2023 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Semarang

Layanan Offline melalui Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Kabupaten Semarang

Layanan Online melalui email bps3322@bps.go.id dengan subject Permintaan Data, WA-official 0813-8594-3322, zoom meeting dengan perjanjian, atau pst.bps.go.id

Pengaduan layanan dapat disampaikan melalui PST BPS Kabupaten Semarang, email bps3322@bps.go.id dengan subject Pengaduan, WA-official 0813-8594-3322, website semarangkab.bps.go.id pada menu pengaduan

Sosialisasi Indikator Kemiskinan Hasil Susenas tahun 2023

Sosialisasi Indikator Kemiskinan Hasil Susenas tahun 2023

22 November 2023 | Kegiatan Statistik


Rabu (22/11) BPS Kabupaten Semarang melaksanakan Sosialisasi Indikator Kemiskinan Hasil Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) Tahun 2023 di Nuwis Hotel and Convention Bandungan. 

Membuka acara yang dihadiri oleh peserta dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) ini, Dewi Trirahayuni, S.Si, M.Si selaku Kepala BPS Kabupaten Semarang menyampaikan pentingnya data Susenas dalam penghitungan indikator kemiskinan. 

Acara dilanjutkan dengan paparan materi tentang perkembangan indikator kemiskinan di Kabupaten Semarang yang disampaikan oleh 2 narasumber yaitu Muhamad Muslih, SE, MM selaku Kepala Bapperida Kabupaten Semarang dan Sriningsih, S.ST, M.Si selaku Statistisi Madya BPS Provinsi Jawa Tengah. Penyampaian materi dikemas secara menarik dipandu moderator Wiji Nogroho, S.ST, M.Si selaku Statistisi Muda BPS Kabupaten Semarang. 

Dengan melibatkan peserta dalam diskusi interaktif, diharapkan dapat menambah pemahaman peserta terkait indikator kemiskinan yang dihasilkan dari Susenas.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Semarang (Statistics of Semarang Regency)Jl.Garuda No. 7 Ungaran

Telp (62-24) 6921029

Faks (62-24) 6921029

Mailbox : bps3322@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik